15 November 2024

Program Silat Komet Dipersiapkan Untuk ASN Kota Metro

FacebookTwitterWhatsAppTelegram

 

banyuwulu.com –  Metro –Upaya untuk mempercepat Metro menuju smart city, juga memang sejalan dengan visi dan misi walikota ,dinas komunikasi dan informatika (kominfo) Kota Metro mempersiapkan program untuk ASN yaitu Program Strategi Integrasi Layanan Aplikasi (Silat Komet).

Dalam kesempatan nya Kepala Dinas kominfo Kota Metro subehi mengatakan ia menyambut program silet komet yang memang dalam proses perencanaan kemudian yang nantinya akan di launching sebagai sebuah bentuk program yang akan terintegrasi antara organisasi perangkat daerah

“Program ini dapat memudahkan para aparatur sipil negara (ASN)yang mana dengan satu program dapat mencakup banyak persoalan yang ada dalam pemerintah”ungkap Subhi.

Silat Komet ini sendiri akan diusulkan untuk dijadikan Perwali, sebagai tindak lanjut dari amanat Perpres No. 95 tahun 2018 tentang SPBE, kemudian amanat Perpres Nomor 39 tahun 2019 tentang 1 data Indonesia.

“Saat ini Kita sedang rancang, dan akan Kita buatkan Peraturan Walikota (Perwali) sebagai dasar hukum. Nantinya akan memudahkan sistem pemerintahan yang ada,” tambahnya.

Integrasi aplikasi ini sendiri dinilai akan lebih bermanfaat dan lebih mudah dalam hal untuk pengawasan pengendalian lebih efektif efisien dari sisi organisasi juga maupun sisi anggaran karena dengan aplikasi ini lebih simpel sehingga menghemat dari sisi pembiayaan perawatan aplikasi dan lebih bisa bermanfaat dengan saling terintegrasi.

“Harapannya dengan program itu lebih simpel, lebih cepat, lebih akurat, dan dapat diakses dimana saja,” tegasnya.

Iya pun menambahkan salah satu OPD yang sedang melakukan uji coba aplikasi Portal PNS yang dilakukan pada bagian kepegawaian dan tiga OPD lainya.

“Sehingga aplikasi tersebut nantinya akan terhubung antara BPKAD, Inspektorat, BKP-SDM dan juga Bagian Organisasi” paparnya.

Lanjutnya nanti akan ada percontohan berupa aplikasi di bidang kepegawaian di mana portal PNS terkait daftar hadir pegawaian itu terintegrasi dengan aplikasi atau E -absensi,

“Kemudian ada juga aplikasi e-kinerja yang kinerja elektronik penilaian elektronik kemudian sudah ada aplikasi untuk pembuatan surat elektronik, yaitu saling terhubung ya mudah dan itu juga nanti akan menjadi ukuran pemberian tunjangan penghasilan pegawai atau TPP, ” Katanya.

Kemudian program tersebut diharapkan juga akan menyasar ke bagian urusan keuangan. Yang mana di dalamnya terdapat bagian perencanaan, penganggaran dan juga pendapatan, serta nantinya pimpinan dapat dengan mudah mengakses berapa anggaran yang tersedia, kemudian alokasi dana kita kemana saja, pungkasnya.(Asep).

FacebookTwitterWhatsAppTelegram

Tinggalkan Balasan

FacebookTwitterWhatsAppTelegram
Exit mobile version