Bersama INAFIS Polresta Bandar Lampung,Polsek Tanjung Karang Barat Identifikasi Penemuan Mayat Anonim
Bandar Lampung, Kepolisian Sektor Tanjung Karang Barat Polresta Bandar Lampung Polda Lampung bersama Tim Inafis Sat Reskrim Polresta Bandar Lampung mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) penemuan mayat tanpa identitas.
Kapolsek Tanjung Karang Barat Kompol Mujiono, SH, MH mewakili Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Ino Harianto, S.I.K, M.M., mengatakan bahwa peristiwa penemuan mayat anonim diketahui pada hari Senin (13/02/2023) sekira jam 08.45 Wib tepat di teras Komplek Pertokoan Ramayana Bandar Lampung.
“Mayat anonim ini pertama kali ditemukan oleh saksi Qosim, yang bekerja sebagai tukang becak dan biasa mangkal di sekitar lokasi TKP” ucap Kompol Mujiono.
Lanjut, Kompol Mujiono menjelaskan bahwa saksi Qosim sempat melihat korban masih duduk di teras toko sekira jam 07.00 Wib, namun tak selang berapa lama saksi Qosim melihat korban sudah dalam keadaan terbaring di pelataran toko.
“Saksi Qosim menyangka korban ini tidur, jadi oleh saksi Qosim coba dibangunkan, namun saat dibangunkan, korban sudah tidak bergerak lagi” Ujar Kompol Mujiono.
Saksi Qosim menjelaskan bahwa terhadap dirinya tidak mengenal mayat anonim tersebut, hanya pernah melihat korban itu sering jalan ke pasar tengah dan terminal.
“Gk kenal sama korban, tapi sering liat dia jalan mondar mandir aja ke pasar tengah sama terminal” ujar Qosim.
Adapun ciri ciri dari korban yaitu Mayat anonim berjenis kelamin laki laki, usia diperkirakan 40 tahun.
“Hasil identifikasi sementara, kita duga korban atau mayat anonim ini meninggal dunia karena sakit” Ucap Kompol Mujiono.
Saat ini Petugas Inafis Sat Reskrim Polresta Bandar Lampung dan Polsek Tanjung Karang Barat telah mengevakuasi korban / Mayat anonim ke Rumah Sakit Umum Daerah Abdoel Moeluk Lampung.(Ida/rls).