14 November 2024

Di RESES Ketua DPRD Untuk Dapil Metro Pusat Masyarakat Cukup Antusias

banyuwulu.com –  Metro –Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Metro Tondi Muammad Gaddafi Nasution. ST yang juga merupakan Politisi Partai Golongan(Golkar) menggelar reses masa sidang dua di tahun 2023 daerah pemilihan Metro Pusat di Gedung Nuwo Budayo jalan jendral Sudirman kelurahan Metro kecamatan Metro Pusat

Dalam kegiatan reses selain tokoh masyarakat, tokoh agama dari lingkungan setempat serta Ketua RT dan RW juga hadir kadis PU TR Kota Metro Robby K Saputra,

Ketua Dewan menjelaskan dalam reses ini masyarakat cukup antusias, seperti masyarakat Kecamatan Metro Pusat sangat Kompak untuk menyampaikan aspirasi mereka agar dapat diperjuangkan di lembaga DPRD Metro.

Maka hasil penjaringan aspirasi ini dapat menjadi pedoman waktu menyampaikan di sidang paripurna, dari sekian banyak aspirasi yang diterima ada beberapa hal yang difokuskan seperti halnya usulan perbaikan dan pembangunan fasilitas umum (fasum)

Pak Zulkifli selaku RW 09, mengusulkan jalan yang sudah lama tidak tercium aspal, bertempat di RT 54.
Selanjutnya Warga Hadimulyo Timur Darwis mengeluhkan terkait PBB yg naik yg mencapai 1000%. dan langsung di tanggapi oleh Tondi, selama ini masyarakat Kota Metro di ringankan/di diskon oleh Pemerintah Kota Metro, dan sekarang tu bukan naik, tp diskonnya yang di kurangi.

Tondi juga menanggapi usulan warga Pak Nurhadi untuk lampu jalan tahun depan akan di bagi rata sekitar ada 500 unit Insya Allah. Tapi tetap melalui kelurahan dan akan di tinjau untuk jalan Murai yang rusak sekitar 10 meter, yang usulan Nurhadi Juga.(**)

Tinggalkan Balasan