Personel Polsek Sabbang, Polres Luwu Utara Gandeng Dinas Pendidikan, UPT Kecamatan Sabbang Lakukan Pembagian Masker Gratis
Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain PGRI Kecamatan sabbang Herianto Spd,M.pd ,Dinas Pendidikan Ratna Oddang Spd ,UPT Kecamatan sabbang Jumadin Spd ,Koramil sabbang ,Personil Kompi C Brimob Baebunta serta Karang Taruna kecamatan. Sabbang.
Kegiatan bagi-bagi masker ini dilakukan bekerja sama dengan PGRI Kecamatan sabbang, Dinas Pendidikan, UPT Kecamatan sabbang, Koramil sabbang serta Personil Kompi C Brimob Baebunta dan relawan
Kapolsek Sabbang Polres Luwu Utara Iptu Junaidi,SH menuturkan kegiatan bagi-bagi masker ini sebagai bentuk kepedulian sosial untuk membantu sesama dalam hal penyediaan masker bagi warga dalam upaya pencegahan penyebaran Covid 19.
Menurutnya, tingkat kesadaran warga yang sangat rendah menjadi salah satu penyebab berkembangnya virus ini menyebar pesat. Tidak sedikit warga yang mengabaikan intruksi dan himbauan dari pemerintah.
“Kami berupaya memberikan edukasi kepada masyarakat. Kita tidak pungkiri, banyak warga yang kurang sadar akan bahaya covid-19. Buktinya kita bisa jumpai di berbagai tempat, masih banyak warga yang berkerumun, tidak memakai masker, padahal sudah jelas pemerintah mengintruksikan seluruh warga harus menggunakan masker,” katanya.
Selain itu, Kapolsek juga katakan bahwa bagi-bagi masker bersama instansi lain ini adalah sebagai langkah upaya memperkuat sinergitas antara stake holder di wilayah hukum Polsek Sabbang utamanya menghadapi Pandemi Covid 19.
“Mari kita patuhi himbauan pemerintah, jangan gegabah dan semoga wabah ini segera berakhir. Kita tidak boleh panik, tidak boleh takut, tetapi kita harus tetap waspada akan segala sesuatunya,” tandasnya.
Selain membagikan masker secara gratis, didalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan pemberian himbauan dan petunjuk kepada warga yang melintas tentang cara-cara pencegahan Pandemi Covid 19. (Rahmat Hidayat)